kegiatan disekolahku sangatlah padat dari pagi sampai sore tidak ada henti hentinya. aku sekolah di SMA baruku CT Foundation yang tinggal diasrama. pagi hari kami bangun jam 05.00 pagi hari dan kami langsung melakukan sholat subuh. dan sekarang kami dah punya TV jadi kami harus nonton berita sampai jam 06.10 tujuan kami harus nonton berita agar kami tidak ketinggalan berita. jam 06.10-07.10 kami mandi, membersihkan tempat tidur, makan atau persiapan pergi sekolah. jam 07.10 guru asrama memeriksa kamar kami bilang namanya MORNING INSPECTION. jam 07.15 baris guru asrama memberikan arahan setelah itu kami pergi kesekolah sesampai disekolah ada guru yang menunggu yang memberi motipasi pagi. jam 08.30-15.30 belajar. tapi pada jam12.15 makan siang kemudian dilanjudkan sholat zuhur. jam 15.30 kami ada BASE CLASS STUDENT disini kami mengungkapkan masalah yang dihadapi pada hari itu. setelah itu kami sholat ashar dan pulang sekolah. tapi setelah itu ada kegiatan olahraga dengan clubnya masing - masing. jam 17.30 kami siap- siap keaula(ruang serba guna) 18.00 dilanjudkan sholat magrib. siap sholat magrib mengaji atau tematik sampai jam 19.30. kemudian makan malam dan dilanjudkan sholat isya. belajar malam. 23.00 tidur malam ,tapi semuanya tidak terasa karena sudah terbiasa.

0 komentar:

Posting Komentar